Lilitan Jangkar
Lilitan jangkar berfungsi sebagai tempat terbentuknya ggl imbas. Lilitan jangkar terdiri atas beberapa kumparan yang dipasang di dalam alur jangkar. Tiap-tiap kumparan dapat terdiri atas lilitan kawat atau lilitan batang.
Reaksi Jangkar
Fluks magnet yang ditimbulkan oleh kutub- kutub utama dari sebuah generator saat tanpa beban disebut fluks medan utama
Fluks ini memotong belitan jangkar sehingga timbul tegangan induksi, bila generator dibebani maka pada penghantar jangkar timbul arus jangkar. Arus jangkar ini menyebabkan timbulnya fluks pada penghantar jangkar tersebut dan biasa disebut fIuks medan jangkar
Selanjutnya perhatikan Gambar dibawah Disini terlihat fluks medan utama di sebelah kiri kutub utara dilemahkan oleh sebagian fluks medan lintang (jangkar) dan di sebelah kanan diperkuat. Sedangkan pada kutub selatan fluks medan utama di sebelah kanan diperlemah dan di sebelah kiri diperkuat oleh fluks medan lintang. Pengaruh adanya interaksi ini disebut reaksi jangkar.
Gambar Fluks Medan Utama
Gambar Fluks Medan Jangkar
Reaksi jangkar ini mengakibatkan medan utama tidak tegak lurus pada garis netral teoritis AB, tetapi bergeser sebesar sudut a sehingga tegak lurus pada garis netral teoritis A’ B’.
Sikat yang diletakkan pada permukaan komutator yang terletak pada garis netral AB harus digeser letaknya supaya tidak timbul bunga api. Sikat harus digeser sesuai dengan pergeseran garis netral.
Bila sikat tidak digeser maka komutasi akan jelek, sebab sikat terhubung dengan penghantar yang mengandung tegangan.
No comments:
Post a Comment